VVCap Software Pengganti Fungsi Print ScreenSeperti kegiatan biasanya ketika anda ingin membagikan Capture Desktop atau sering disebut dengan SS ( ScreenShot) kepada rekan online anda, anda biasa menggunakan fungsi dari tombol PrintScreenSysRq yang ada pada keyboard anda. Kemudian anda diharuskan membuka paint dan pilih edit kemudian paste untuk menempelkan Hasil Capture Desktop/ScreenShot tersebut. Sampai disini belum selesai karena kita harus mengupload ke file hosting/images hosting baik berbayar maupun gratisan.

VVCap Software Pengganti Fungsi Print Screen

Pada kesempatan kali ini saya kebetulaan gak ada ide buat nulis setelah buat postingan tentang Cara Membuat atau Install Blog WordPress di Localhost dengan XAMPP dan Cara Membuat Email Gratis Menggunakan Domain Sendiri sebenernya masih banyak lagi :D. Tetapi gara – gara tutorial itu saya jadi punya ide baru lagi buat share software apa yang saya gunakan untuk membuat ScreenShot selama ini.

Membuat ScreenShot menggunakan Software VVCap

VVCap Software Pengganti Fungsi Print ScreenVVCap adalah software yang membuat serba praktis untuk membuat ScreenShot. Seperti yang saya katakan pada paragraf pertama tadi bagaimana susahnya kita ingin berbagi ScreenShoot dengan menggunakan tombol Print Screen -> Paint -> images hosting ? Tentu ini akan memakan banyak waktu untuk membuat ScreenShot.
Dengan VVCap anda bisa menyelesaikan pembuatan ScreenShot dalam kurun waktu 5 detik saja !. Kenapa ? Karena VVCap sudah mengkolaborasikan semua fungsi mulai dari Print Screen -> Paint -> hingga Images hosting.

Cara Menggunakan VVCap untuk Membuat ScreenShot

Cukup mudah untuk cara penggunaanya, asal anda tau letak VVCap berada pasti anda langsung bisa menggunakan Software VVCap ini. VVCap akan berada pada systray (sebelah kanan bawah icon – icon samping jam/tanggal)? sesudah anda selesai menginstall.
Tekan tombol PrintScreen seperti biasa, kemudian kursor anda akan berubah menjadi tanda + yang berarti kursor siap menyeleksi bagian yang akan kita ScreenShot. Jika sudah anda akan terdengan bunyi beep yang menandakan screenshot anda telah berhasil diupload ke server hosting VVCap. Anda tinggal klik icon di systray tadi kemudan anda akan melihat url aneh klik saja karena itu alamat screenshot anda untuk melihat hasilnya.
Contoh urlnya seperti http://vvcap.net/db/BlVDZP9LkTz95KrQ21Lf.htp
Bagaimana ? Bisa dibilang VVCap ini sanga membantu kita untuk membuat ScreenShot sangat cepat dan tidak rumit.
Jika anda penasaran dengan VVCap anda bisa mendownloadnya secara gratis. Bukan saya yang kasih gratis atau Crack Software ya tetapi ini memag software opensource yang ber-license GPL.
http://sourceforge.net/projects/grabit/files/
Terima kasih telah membaca VVCap Software Pengganti Fungsi Print Screen.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here