Test Kecepatan Internet dan I/O pada Dedicated Server atau VPS?- Ketika kebutuhan datang menerpa dan diharuskan kita memiliki server atau sebuah VPS tentu kita harus mencari dan menyeleksi mana server/VPS yang layak kita gunakan. Dedicated Server atau VPS ini biasanya digunakan untuk kebutuhan Web Server, VPN dan lain – lain. Tentu koneksi internet atau?bandwidth ini menjadi hal penting selain spesifikasi hardware sebuah Dedicated Server atau VPS.
Test Kecepatan Internet pada Dedicated Server atau VPS
wget -O /dev/null http://cachefly.cachefly.net/100mb.test
maka akan tampil (Output) :
[root@server2 ~]# wget -O /dev/null http://cachefly.cachefly.net/100mb.test
--2013-04-24 18:04:59-- http://cachefly.cachefly.net/100mb.test
Resolving cachefly.cachefly.net... 204.93.142.142
Connecting to cachefly.cachefly.net|204.93.142.142|:80... connected.
HTTP request sent, awaiting response... 200 OK
Length: 104857600 (100M) [application/octet-stream]
Saving to: `/dev/null'
100%[======================================>] 104,857,600 28.6M/s in 3.6s
2013-04-24 18:05:03 (27.8 MB/s) - `/dev/null' saved [104857600/104857600]
Sedikit ku jelaskan disini maksud dari output diatas adalah kecepatan download Dedicated Server atau VPS diatas adalah 27.8MB/s.
Test Kecepatan I/O Disk pada Dedicated Server atau VPS
dd if=/dev/zero of=test bs=64k count=16k conv=fdatasync
maka akan tampil (Output) :
[root@server2 ~]# dd if=/dev/zero of=test bs=64k count=16k conv=fdatasync
16384+0 records in
16384+0 records out
1073741824 bytes (1.1 GB) copied, 6.97515 s, 154 MB/s
Proses copy file berukuran 1.1GB selama 6,9 detik dengan kecepatan 154 MB/s
Berikut sedikit informasi tentang Cara Test Kecepatan Internet dan I/O pada Dedicated Server atau VPS.
Kebetulan kemaren saya barusan order vps Germany. Thanks infonya.
Kalo test kecepatan internet dari cachefly ini sebenernya bisa jadi patokan kalo datacenter vps berada di US.
thanks infonya pak, sukses selalu..