Punya sebuah blog seperti kita punya rumah di dunia maya, bisa saling berkunjung ke rumah teman. Tapi dikala pengunjung blog kita berasal dari mesin pencari berati kita membutuhkan bantuan dari pihak ketiga untuk mempromosikan blog kita. Contoh saja mesin pencari Google. Mereka mengindeks seluruh blog yang diperbolehkan untuk dijelajai oleh crawler atau robot search engine oleh pemilik blog.
Untuk kali ini kentos tidak membahas tentang cara mengindeks blog ke mesin pencari Google malainkan akan membahas tentang blog lama dengan domain baru bisa kena Google Sandbox.
Kenapa blog lama dengan domain baru bisa kena Google Sandbox?
Menurut sedikit analisa dari saya sendiri penggantian domain lama ke domain baru memang sah-sah saja kerena kita bisa mengakali agar visitor dari domain lama tidak hilang dan selamat sampai ke domain baru. Tentunya juga dengan isi konten yang sama juga kita menggantinya. Jadi intinya kita me-redirect post artikel lama dari domain lama ke domain baru. Pada url domain baru ini mengandung artikel konten lama dari domain lama kita.
Pernah terpikir tidak jika url domain lama ini sudah lama di-publish (mungkin) ada atau banyak yang meng-copy paste artikel pada konten blog kita? Mungkin Google akan mengira bahwa blog yang menyalin artikel kita adalah yang mem-publish artikel setelah tanggal kita terbitkan.
Ketika mereka senang dan merasa artikel kita bermanfaat pernah tidak kalian berfikir kalo pembaca akan membagi link kita di jejaring sosial atau di blog mereka mungkin? Link yang di bagikan atau ditaruh pada blog mereka disebut backlinks.
Kesimpulannya?
Kesimpulan yang saya analisa adalah ketika blog kita menganti domain lama ke domain baru tentu umur blog kita mau tidak mau mengikuti umur pada domain kita. Jika domain lama kita memiliki PageRank dan sudah berumur 1 tahun lebih akan aman ketika artikel atau link kita di copy paste. Tetapi ketika kita ubah menjadi domain baru (trafik dari domain lama) otomatis pembaca akan menyalin link pada domain baru.
Hasilnya apa yang terjadi?
Domain baru kita disangka telah melakukan over optimasi SEO / SPAM backlinks dan lain sebagainya. Padahal untuk umur domain dibawah 6 bulan ini masih rawan sekali. Para master SEO menyarankan untuk umur domain di bawah 6 bulan dilarang melakukan optimasi SEO yang berlebihan seperti memberi Backlinks berlebihan.
Bukan kita sebagai pemilik blog yang memberikan backlinks / SPAM backlinks, melainkan inisiatif para pembaca sendiri untuk membagikan link blog kita. Tapi apa daya? Google atau mesin pencari menganggap hal tersebut sebagai spamming dan hasilnya blog terkena Google Dance, Google Sandbox atau malah Deindex.
Kalo ada yang salah mohon dikoreksi dan buat yang tahu mengatasi masalah diatas bisa kita diskusikan di kolom komentar. 🙂
wah sudah di redirect nih
Lagi testing baru aja selesai -_-