Panduan Install Kloxo Web Server Gratis Pada VPS?- Bagi teman – teman yang baru menggunakan VPS untuk Web Server mungkin sedang mencari – cari panduan install kloxo web server gratis ini.
Syarat yang perlu diperhatikan untuk menginstall Kloxo Web Server Gratis ini :
- Dedicated Server (DS) ?atau Virtual Private Server (VPS) ?yang menggunakan Operasi Sistem CentOS ?atau Red Hat 5.0. Untuk saat ini CentOS 6.0 belum bisa menggunakan Kloxo Official ini tapi bisa menggunakan Kloxo MR yang nanti bisa saya jelaskan.
- RAM tidak kurang dari 256MB. Cukup untuk menjalankan perintah Yum.
- Disk minimal 2GB untuk menginstall Kloxo dan service lainnya.
Teman – teman harus disable SELinux terlebih dahulu untuk proses edit /etc/sysconfig/selinux. SELinux akan tetap enable setelah server di restart.
Untuk disable SELinux teman – teman harus berada pada root dengan perintah :
[code=”css”]#su – root
#setenforce 0[/code]
Jika disable SELinux gagal berati percuma saja teman – teman install Kloxo Webserver dan diperlukan reload OS terlebih dulu untuk menginstall Kloxo Websever ini.
Jika teman – teman belum menginstall MySQL di servernya silahkan menggunakan perintah dibawah ini :
[code=”css”]su – root
yum install -y wget
wget http://download.lxcenter.org/download/kloxo/production/kloxo-installer.sh[/code]
Untuk install Kloxo Webserver?pada Master (Default Single Server) :
[code=”css”]sh ./kloxo-installer.sh –type=master[/code]
Untuk install Kloxo Webserver pada Slave
[code=”css”]su – root
yum install -y wget
wget http://download.lxcenter.org/download/kloxo/production/kloxo-installer.sh[/code]
Jika sudah ada MySQL terinstall di Server teman – teman silahkan ikuti perintah dibawah ini :
[code=”css”]sh ./kloxo-installer.sh –type=slave[/code]
Setelah kloxo Web Server Gratis ini sudah terinstall di Server anda silahkan akses http://servermu:7778 dan login dengan username?admin?dan password?admin. Setelah Kloxo berhasil login teman – teman akan diarahkan untuk mengganti password default nya tadi.
Demikian?Panduan Install Kloxo Web Server Gratis Pada VPS.